Ayam Goreng Penyet Depot Sederhana |
Kali ini saya mampir di sebuah warung yang sering saya kunjungi. Warung ini terletak di stasiun kereta api Gubeng lama. Warung ini menyediakan berbagai macam makanan dengan harga yang sangat terjangkau dan enak. Warung ini bernama Depot Sederhana Gubeng Pojok. Warung ini buka dari pagi sampai malam. Jadi anda bisa datang ke warung ini kapan saja. Tentunya selama warung ini buka. Haha.
This time I stopped at a stall that I often visit. This stall is located in the old Gubeng Rail Station. This stall provides a wide range of food at very affordable and tasty. This stall named Depot Sederhana Gubeng Pojok. These stalls are open from morning till night. So you can come to this stall anytime. Of course, during this stall open. Lol.
Kali ini saya memesan Ayam Goreng Penyet. Apa itu Ayam Goreng Penyet? Ayam Goreng Penyet adalah ayam yang diberi berbagai macam bumbu lalu digoreng dan dihidangkan di atas sambal yang pedas. Bagaimana dengan rasanya? Bumbu meresap sampai ke dagingnya. Daging ayam empuk. Rasa asin dan gurih pas. Cocok dengan selera saya. Hanya saja nasinya cukup sedikit jadi saya harus menambah satu piring lagi. Haha.
This time I ordered the Ayam Goreng Penyet or Indonesian Fried Chicken Penyet. What's Ayam Goreng Penyet? Ayam Goreng Penyet is a fried chicken that given a variety of seasonings then fried and served over a sambal or spicy sauce. What about the taste? Seasonings seep through to his flesh. Tender chicken meat. Taste salty and savory fitting. Suited to my tastes. It's just rice quite a bit so I had to add another plate. Lol
Satu porsi Ayam Goreng Penyet diberi harga Rp 12.500,-. Sudah termasuk nasi putih. Teh hangat Rp 2.500,-. Total untuk menikmati kelezatan Ayam Goreng Penyet ini hanya Rp 15.000,-. Murah kan? Ingin mencoba? Datang saja ke Depot Sederhana Gubeng Pojok di Stasiun Gubeng Lama Pojok Surabaya Jawa Timur. Selamat makan. ^^
One serving of Ayam Goreng Penyet given a price of IDR 12.500, -. Already included white rice. Hot tea IDR 2.500, -. Total to enjoy the delights Ayam Goreng Penyet is only IDR 15.000, -. Cheap right? Want to try? Come to Depot Sederhana Gubeng Pojok at the Old Gubeng Station Surabaya, East Java. Enjoy your meal. ^^
O iya jangan lupa LIKE Fanpage Jalan Sambil Jajan ya.
Makasih. ^^
Do not forget to LIKE Fanpage Jalan Sambil Jajan .
And Follow my Twitter Jalan Sambil Jajan @JalanPlusJajan .
Thank you. ^^
Sobat kuliner depot sederhana juga buka cabang lho di jl raya candi no 44 Sidoarjo. Itu lho dekat pabrik gula candi. Ayo dicoba....sama nggak rasanya
ReplyDeletewah beneran buka cabang nih? oke nanti kalau saya main ke sidoardjo mampir kesana. he2 :D
DeleteBener lho Depot Sederhana buka cabang di Candi Sidoarjo, malah aku sering mampir apabila habis jalan-jalan dari Malang. Masalah rasa sama dengan Depot yang di Stasiun Gubeng, malah di Depot Sederhana Candi Sidoarjo menunya ditambah ada Lontong Kikil, Sop Buntut, Sop Ceker. Pokoknya semakin siip dan menunya semakin menggugah selera. Silahkan dicoba
ReplyDeleteBeres. Nanti kalau saya ke Sidoardjo saya coba deh. Seenak yang di stasiun Gubeng atau gak. He2. Makasih infonya. :D
Delete