|
Chocodays 2013 |
Chocodays 2013. Apa itu Chocodays? Kalau menurut saya sih semacam acara kebudayaan Jepang yang diisi dengan kompetisi cosplay, dance, karaoke, dan lain sebagainya. Salah gak ya? Ya untuk lebih jelasnya bisa dibaca
disini atau
disini. Haha. Acara ini diadakan pada tanggal 6 sampai 8 Desember. Pada tanggal 6 Desember hanya diisi dengan penampilan-penampilan akustik dari band-band pengisi acara. Sedangkan pada tanggal 7 barulah diadakan penyisihan-penyisihan di beberapa kompetisi yang diadakan panitia Chocodays. Puncaknya pada tanggal 8 Desember yang diisi dengan kompetisi cosplay, final dan pengumuman kompetisi dance, final dan pengumuman kompetisi karaoke, pengumuman kompetisi merakit gundam, dan penampilan dari komunitas-komunitas yang ikut memeriahkan acara ini.
|
Foto bareng cosplayer |
Selain kompetisi, acara ini juga diramaikan dengan beberapa stand pengisi acara. Ada yang menjual mainan, action figure, dvd dan buku idol, gantungan kunci, dan papercraft. Ada stand yang menjual makanan juga kok. Tapi karena baterai sudah sekarat jadi belum sempat difoto. Lain kali aja deh. Haha.
|
Action Figure |
|
Action Figure |
|
Gantungan Kunci dan Souvenir |
|
Papercraft |
|
DVD Idol Jepang |
|
Buku Idol Jepang |
Ini foto-foto dari para cosplayer yang berhasil saya dapatkan. Tapi sayang. Beberapa ada yang buram. Maklum foto dari kameran handphone. Gak sebagus memakai kamera yang berlensa besar. Haha. Silahkan dilihat-lihat.
|
Cosplayer sedang mempersiapkan kostum |
|
Foto Bareng Kamen Rider |
|
Cewek Kawaii |
|
Cosplayer Ironman |
|
Foto Keluarga? |
|
Foto Bareng Cosplayer |
|
Cosplayer Main Gitar |
|
Cosplayer Beraksi Di Panggung |
|
Ciee,,, :p |
|
Cosplayer Gagah |
Tidak lupa membeli oleh-oleh buat nyonya besar. Suka gak suka pokoknya harus dipakai sama si nyonya. Haha.
|
Gantungan Handphone |
Terakhir. Ini adalah video dari teman-teman fans JKT48/AKB48. Yang jelas mereka sangat bersemangat ketika mendengar lagu JKT/AKB48 diperdengarkan di panggung Chocodays. Semoga videonya bisa diputar. Semoga gambarnya jelas. Selamat menikmati. Haha.
0 Response to "Chocodays 2013 Ciputra World Surabaya"
Post a Comment